Resensi Buku
Judul buku : Menguasai Java 2 dan Object Oriented Programming
Penulis : Benny Hermawan
Rilis : 2007
Halaman : 580p
Penerbit : ANDI
Bahasa : Indonesia
Harga : Rp 75.000
Buku ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan akan buku referensi dasar pemrograman Java dan Object Oriented Programming yang bersifat komprehensif. Bagi para profesional IT, buku ini merupakan sebuah buku pelengkap, sedangkan bagi para mahasiswa yang baru belajar pemrograman, buku ini akan memberikan dasar pemrograman Java yang kuat dan menyeluruh.
Penguasaan bahasa pemrograman merupakan entry poin bagi mereka yang ingin menekuni bidang IT. Paradigma Object Oriented Programming, Multi Platform, dan Sistem Terdistribusi telah menjadi tren pengembangan software saat ini. Hal tersebut menuntut para profesional IT selalu mengupdate skill yang dimilikinya. Dari sekian banyak bahasa pemrograman yang berbasis OOP, Java telah menjadi primadona untuk diaplikasikan dalam berbagai bidang, mulai dari aplikasi sederhana sampai yang menuntut kehandalan dan keamanan yang tinggi, seperti telekomunikasi dan perbankan. Selain itu, Java juga menawarkan banyak fitur, handal, multi platform, dan bersifat resource free. Anda tidak perlu membayar lisensi yang mahal untuk mendapat kompiler Java, dukumentasi referensi API, dan resource lainnya.
Pokok-pokok Bahasan:
• Dasar Pemrograman Java.
• Konsep OOP.
• Variabel, Tipe Data, dan Operator.
• Flow Control, Array, dan String.
• Kelas, Method, Packaged, dan Modifier.
• Inheritance, Encapsulation, dan Polymorphism.
• Inner Class, Abstract Class, dan Interface.
• GUI: AWT, Layout Management, Swing dan Event Handling.
• Exception, I/O, File, dan Stream.
Anak-anak ini Menginspirasi Dunia
10 tahun yang lalu
0 komentar:
Posting Komentar